Berikut ini tahapan dalam mendaftarkan email Dinas Pribadi [email protected]
Dalam membuat Email dinas pribadi di @pnsmail.go.id, caranya tidak rumit ko !, hampir sama dengan membuat email pada umumnya, hanya saja harus melalui dua tahapan dalam mendapatkan email tersebut. Sobat siapkan terlebih dahulu lampiran berupa File dokumen Karpeg atau SK PNS berupa JPEG,PNG atau GIF.
Simak tahapan dalam mendaftarkan email [email protected] di bawah ini :
- Membuat akun di portal layanan publik kominfo silahkan daftar dilaman berikut, klik saja ya : https://layanan.kominfo.go.id/
- Mengajukan domain mail.go.id di akun yang telah dibuat dalam dashboard anda di portal Kominfo.
Tahap 1 Membuat akun di Kominfo
1. Masuk ke portal berikut ini silahkan klik : https://layanan.kominfo.go.id/
2. kemudian klik layanan pemerintah dan dilanjutkan dengan klik mail.go.id kemudian Daftar jika belum punya akun
3. Klik daftar
4. isi form pendaftaran dan isikan dengan email aktif (gmail)
5.kemudian isi form yang diminta : buat password akun dengan minimal 6 kombinasi huruf angka dan karakter kemudian klik daftar
6. Setelah klik daftar anda akan mendapatkan pemberitahuan berikut ,langsung saja cek email yang didaftarkan diawal untuk aktivasi
7.Cek email dan klik LANJUTKAN AKTIVASI AKUN
8. Tunggu beberapa saat, sobat boleh kemudian cek kembali emailnya dan muncul deh pemberitahuan dari portal layanan publik kominfo bahwa akun sudah aktif dengan username akun.
Tahap 2 Mengajukan Permohonan Email @pnsmail.go.id,
9. masuk ke portal yang sama di laman : https://layanan.kominfo.go.id/, klik layanan pemerintah klik mail.go.id dan masuk gunakan username yang sudah diberikan tadi
kemudian isikan username dan password dilanjut klik masuk
10. anda akan dibawa masuk ke Dashboard akun anda , silahkan boleh mengisi dan melengkapi data profil anda sendiri atasu langsung ajukan permohonan email dengan mengklik : +tambah permohonan dan klik mail.go.id
11. kemudian akan muncul progres /proses data ibu dan bpk, lanjutkan scrolling kebawahnya dan lengkapi data pengajuannya sesuai yang diminita, setelah beres jangan lupa klik KIRIM
12. Setelah klik kirim , muncul status progres pengajuan dan notifikasi
Sobat sekalian sudah beres di proses pengajuan, tinggal tunggu 1- 4 hari, jika normal namun apabila banyak pengajuan, sepertinya bisa tidak tentu waktu penyelesainnya dikarenakan setelah diajukan prosesnya dilanjutkan dengan verifikasi data yang kita lampirkan dan apabila disetujui akan mendapatkan email balasan berupa email PNS dinas Pribadi @pnsmail.go.id dan password, kemudian silahkan masuk ke email PNS dinas pribadi tersebut dan lakukan perubahan password baru.
selesai, mudah-mudahan bermanfaat ya.